Saturday, January 28, 2012

Baik atau Buruk (1) : Kuda Tua si Petani

NASIB BURUK ATAU NASIB BAIK SIAPA YANG TAHU

Ada cerita dari Tiongkok ttg seorg petani tua, dia punya seekor kuda tua yg dipakai utk mengerjakan ladangnya.

Pada suatu hari kuda itu lari, menghilang di pegunungan ,& ketika semua tetangga petani itu menyatakan perasaan iba & kasih sayangnya thd petani tua yg bernasib malang itu, si petani menjawab dgn rendah hati & bijak " nasib buruk ? & nasib baik " siapa yg tahu ?

Seminggu kemudian si kuda tua itu kembali & malahan membawa kuda liar dari pegunungan & kali ini para tetangga mengucapkan selamat kpd petani krn nasib untungnya.

Kembali petani tua menjawab " nasib baik & nasib buruk siapa yg tahu "?

Kemudian ketika anak lelaki petani mencoba menjinakkan satu dari kuda liar itu, ia terjatuh dari punggung kuda & patah kakinya.

Semua tetangga merasa kali ini si petani tua itu bernasib malang.

Tetapi tdk demikian si petani .

Tanggapannya hanya " nasib buruk & nasib baik ,siapa yg tahu "?

Beberapa minggu sesudah itu bny tentara masuk desa tsb, mereka mendaftari semua org muda yg sehat badannya yg di temukan disana utk menjalani wajib militer ,ketika melihat anak petani yg patah kaki itu, maka ia di lepaskan.

Apakah itu nasib baik ? Atau nasib buruk ? Siapa yg tahu ?

Pesan Moralnya ;

Setiap hal yg di luar nampaknya buruk, bisa saja jadi sesuatu kebaikan yg terselubung dan setiap hal yg nampaknya baik di luar, bisa saja jd kenyataan yg buruk.

Maka dari itu kita seharusnya kita bisa bertindak bijaksana, Tidak Menggerutu pada sa’at mengalami hal2 yg dianggap Tidak Baik dan Tidak Bergembira secara berlebihan bila mendapati hal2 Baik terjadi dalam hidup kita.

Karena semua Rezeki dan Kemalangan itu bisa saja menimpa siapa saja , mana nasib baik & mana nasib buruk tak ada yang tahu .

Tetapi Tetap bisa bersyukur adalah hal yang terbaik , bahwa segala sesuatu bisa jadi akan menjadi baik bagi mereka yang bisa mensyukuri semua Karunia dan Anugra

No comments:

Post a Comment